Kelebihan Mobil Daihatsu Luxio


Kelebihan Mobil Daihatsu Luxio




Mobil Daihatsu Luxio merupakan salah satu mobil mpv buatan Daihatsu yang mempunyai tingkat penjualan yang cukup banyak dipasaran Indonesia, menurut informasi yang kami terima mobil ini masuk sebagai 20 mobil yang paling laris manis di pasar mobil tanah air. Daihatsu Luxio dilahirkan hasil dari pengembangan varian sebelumnya yaitu Gran Max yang merupakan mobil keluarga dengan daya tampung penumpang yang banyak.

Lahir sebagai hasil pengembangan dari varian sebelumnya, tidak heran jika Mobil Daihatsu Luxio ini membawa spesifikasi yang lebih lengkap dibandingkan Daihatsu Gran Max. Namun untuk keunggulan yang ditawarkan pada mobil ini masih sama dengan varian sebelumnya yaitu ruang kabin yang luas, yang mana mobil ini mampu menampung 5 orang lebih tanpa harus berdesak desakan. Di pasar mobil tanah air, Daihatsu Luxio ini bersaing dengan mobil mpv personal lainnya yakni Nissan Evalia dan Suzuki Apv Arena. Tour Murah

Kelebihan Daihatsu Luxio yang pertama adalah desain eksterior yang menawan dan memiliki kesan mewah. Meskipun body mobil cukup bongsor, namun hal tersebut tidak mempengaruhi kesan mewah yang dimiliki oleh Daihatsu Luxio. Fitur pintu geser pada mobil ini juga memperkuat kesan mewah dan terlihat lebih modern. Kelebihan Daihatsu Luxio yang kedua adalah kabin yang luas. Sebagai mobil keluarga, mobil ini sangat cocok digunakan untuk berpergian dengan jumlah maksimal penumpang 6-7 orang. Daihatsu Luxio juga memiliki jok yang cukup empuk sehingga menambah kenyamanan Anda ketika berpergian jauh bersama keluarga. Selain itu, yang terpenting adalah harga yang ditawarkan pun terjangkau untuk ukuran mobil keluarga. Suku cadang yang mudah ditemukan juga menjadi poin plus untuk Anda yang menambatkan hati pada Daihatsu Luxio. Kelebihan-kelebihan ini bisa memperkuat argumentasi Anda mengenai mengapa harus memilih Daihatsu LUxio

Comments